Bab 5 Kasih Sayang Seorang Pedagang pada Agamanya (Diri Sendiri)
Lo
Tujuh cara menjadikan pekerjaan dunia menjadi pekerjaan akhirat
1 Menghadirkan niat yang baik saat memulai pekerjaan
2 Niat menegakkan salah satu dari fardlu kifayah (carilah pekerjaan yang fardlu kifayah)
3 Jangan sampai pasar dunia menghalangi dari pasar akhirat (masjid)
√ Jangan sampai lupa sholat berjamaah di awal waktu
√ Bekerjalah dengan tetap mengingat Allah, menjaga sholat, menunaikan zakat dan ibadah lainnya
√ Seyogyanya mulai permulaan siang (waktu bakda sholat subuh) sampai akan berangkat kerja itu momen untuk beribadah di masjid (membaca wirid, sholat syuruq, sholat dzuha, baca Al-Quran, dll)
"Jadikanlah waktu permulaan siang untuk akhirat dan waktu setelahnya untuk dunia kalian.."
(Sayyidina Umar bin Khattab)
√ Para salafuna sholih biasa menggunakan waktu permulaan siang (bakda subuh) dan akhir siang (menjelang maghrib) untuk akhirat. Waktu pertengahannya untuk bekerja..
"Sesungguhnya Allah punya para malaikat yang naik ke langit dengan membawa lembaran catatan seorang hamba. Dan di dalamnya terdapat catatan dzikir dan amal baik di permulaan dan akhir siang maka niscaya Allah akan menghapus dosa di antara dua waktu tersebut"
(Al-Hadist)
"Para malaikat malam dan malaikat siang bertemu ketika terbitnya fajar shodiq dan waktu asar. Allah bertanya pada mereka,
'Bagaimana kondisi hamba-hambaKu saat kalian meninggalkan mereka?'
'Wahai Allah saat kami meninggalkan mereka, mereka sedang mengerjakan sholat. Ketika kami mendatangi mereka, mereka juga sedang mengerjakan sholat'
'Saksikanlah wahai para malaikat, bahwa sungguh Aku telah mengampuni dosa-dosa mereka... ' "
(Al-Hadist)
Ketika adzan dzuhur dan asar berkumandang, tinggalkanlah pekerjaan dan langsung bergegas menuju Masjid. Alasannya yaitu kehilangan keutamaan takbiratul ihram bersama imam di awal waktu sholat, tidak bisa digantikan dengan dunia seisinya.
Menurut sebagian ulama, sibuk bekerja sehingga tidak bisa sholat berjamaah maka dia telah bermaksiat.
Dalam Al-Quran kunci rizki ada di dalam sholat
"Wahai anak cucu Adam, fokuslah beribadah kepada-KU niscaya akan kupenuhi hatimu dengan perasaan kaya (cukup). Kemiskinanmu akan kututup. Tapi jika tidak fokus ibadah kepada-Ku niscaya akan kupenuhi hatimu sibuk dengan dunia. Dan tidak akan KUtutup kemiskinanmu.. "
(Hadist Qudsi)
Tiap hari biasakanlah setiap bakda sholat fardlu, niat menunggu waktu sholat selanjutnya. Menunggu sholat tiap bakda sholat termasuk amal yang paling istimewa
Orang-orang salaf tiap datang waktu sholat mereka lekas cepat menuju masjid untuk sholat berjamaah. Toko-toko ditutup dan membayar anak kecil belum baligh dan kafir dzimmi untuk menjaga tokonya. Itulah pekerjaan kafir dzimmi masa orang-orang salaf.
Menurut sebagian tafsir, profesi yang tidak dilalaikan dari mengingat Allah (sholat berjamaah)
√Tukang besi
√ Menjahit kulit
4 Berusaha selalu berdzikir ketika sedang bekerja
√ Sibukkanlah dengan membaca istighfar, tahlil, tasbih, tahmid, hauqolah, sholawat bahkan membaca/menghafalkan Al Quran serta dzikir lainnya
√ Berdzikir di tengah-tengah orang yang lalai menginginkan Allah termasuk dzikir utama (afdhol)
"Orang yang berdzikir kepada Allah di tengah-tengah orang lalai seperti halnya orang yang berjihad di jalan Allah dengan orang yang lari meninggalkan peperangan. Seperti orang yang hidup dengan orang yang mati. Seperti pohon yang hijau dengan pohon yang kering.. "
(Al-Hadist)
"Basahilah lisanmu dengan berdzikir kepada Allah sepanjang waktu.. "
(Al-Hadist)
Doa Masuk Pasar
لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِيْ وَيُمِيْتُ وَهُوَ حَيٌّ لَا يَمُوْتُ، بِيَدِهِ الْخَيْرُ، وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Artinya: "Tidak ada Tuhan (yang berhak disembah) selain Allah semata, tiada sekutu bagi-Nya. Bagi-Nya kerajaan, bagi-Nya segala pujian. Dia-lah Yang Menghidupkan dan Yang Mematikan. Dia-lah Yang Hidup, tidak akan mati. Di tangan-Nya kebaikan. Dia-lah Yang Maha Kuasa atas segala sesuatu."
Membaca doa ini maka Allah akan memberikan pahala 1.000.000 hasanah. 1.000.000 kejelekan dihapus. Diangkat 1.000.000 derajat. Allah akan membuatkan rumah di surga
Sahabat Abdullah bin Umar dan anaknya Salim bin Abdullah (cucu Sayyidina Umar bin Khattab) dan beberapa sahabat lain itu memasuki pasar hanya untuk memperoleh fadhilah dzikir tersebut.
Orang yang berdzikir saat bekerja maka kelak di hari kiamat ia akan datang dengan memiliki cahaya seperti rembulan. Ia akan memiliki tanda seperti matahari. Barangsiapa istighfar saat bekerja maka dosanya diampuni sebanyak orang yang bekerja
(Imam Hasan Al Bashri)
Orang yang giat bekerja belum tentu kalah ibadah dengan orang yang biasa di Masjid. Dicontohkan Imam Junaid Al Baghdadi istiqomah baca tasbih 30.000 tiap hari, malamnya 300 rakaat sholat sunnah. Padahal siang harinya bekerja jualan di pasar.
Jangan memandang sebelah mata terhadap orang yang giat bekerja
"Cara bekerja orang sholih itu untuk mencari kecukupan hidup. Bukan untuk mengumbar kesenangan duniawi. Orang yang mencari dunia untuk akhirat, bagaimana mungkin kehilangan keuntungan akhirat?"
(Al-Ghozali)
Orang yang mencintai akhirat akan hidup abadi. Orang yang mencintai dunia akan hilang akalnya, merasa was-was, galau, tidak tenang. Orang dungu akan merusak dirinya sendiri. Orang berakal akan selalu menyelidiki kekurangan dirinya sendiri.